Cara Mudah Mengunci Cell Agar Tidak Bisa Diedit pada Ms Excel

Halo sobat dmiftah! Apa kabar? Mudah-mudahan sehat ya. Pada tutorial kali ini dmiftah akan membahas tentang Cara Mudah Mengunci Cell Agar Tidak Bisa Diedit pada Microsoft Excel.

Microsoft Excel sudah familiar hampir di semua kalangan, baik itu staf kantoran, mahasiswa, hingga para perangkat desa yang saat ini sudah mengikuti era digital. 

Microsoft Excel sangat berguna sekali terutama untuk membuat laporan atau rekap yang didalamnya memerlukan rumus perhitungan. Tetapi dalam pembuatan laporan di Microsoft Excel adakalanya cell tertentu ingin kita kunci agar tidak bisa di edit atau hapus, misal cell yang berisi rumus.

Salah satu tujuannya adalah untuk mengurangi resiko cell terhapus karena faktor ketidaksengajaan.

Cara Mengunci atau Menonaktifkan Cell Agar Tidak Bisa Diedit atau Dihapus

Untuk mengunci atau disable Cell tertentu pada Microsoft Excel ini caranya mudah. Ikuti langkah-langkah berikut

Misal dmiftah punya data seperti dibawah ini

Dari data diatas, dmiftah akan mengunci Cell yang di blok kuning karena berisi rumus

  1. Blok semua Cell dengan menekan
    Ctrl + A
  2. Klik kanan di area cell lalu pilih Format Cells
  3. Klik tab Protection dan Uncheck pada pilihan Locked lalu klik OK
  4. Dengan melakukan ini maka semua cell dalam worksheet statusnya menjadi Unlock
  5. Sekarang pilih cell mana saja yang akan di lock atau dikunci dengan cara melakukan blok pada cell tersebut
  6. Gunakan
    Ctrl + Klik
    dengan mouse jika terdapat beberapa cell yang akan dikunci dan letaknya tidak berdekatan
  7. atau Jika dalam file tersebut yang akan dipilih adalah semua cell yang berisi rumus, maka gunakan cara yang lebih praktis cara klik icon Find & select. lalu klik Go to Special. Pilih Formulas dan centang Number, Text, Logical, dan Error. Maka semua cell yang berisi rumus atau formula akan di blok
  8. Klik kanan cell yang telah di blok lalu pilih Format Cells
  9. Klik tab Protection lalu Ceklis pada pilihan Locked
  10. Sekarang Cell yang dipilih sudah dalam status locked atau terkunci, tapi sabar, masih ada langkah berikutnya
  11. Klik kanan pada Sheet yang sedang dibuka atau digunakan lalu pilih Protect Sheet
  12. Masukkan password pada Password to unprotect. Password tidak perlu terlalu rumit, karena tidak ada aturan khusus untuk password ini
  13. Uncheck pada Select locked cells lalu klik OK
  14. Masukkan kembali password untuk konfirmasi lalu klik OK atau tekan Enter
  15. Sekarang Cell yang terpilih sudah terkunci, tidak bisa diedit bahkan tidak bisa di klik.

Cara Mengembalikan Cell yang Telah Dikunci Melalui Protect Sheets

Untuk mengaktifkan kembali Cell yang telah dikunci, ikuti langkah berikut

  1. Klik kanan pada sheet yang ingin dibuka proteksinya atau unprotect
  2. Masukkan password yang telah di set tadi
  3. Selesai. Sekarang Cell yang tadi terkunci sudah bisa di edit atau di klik kembali.

Demikian tutorial tentang  Cara Mudah Mengunci Cell Agar Tidak Bisa Diedit pada Microsoft Excel. 

Kunjungi selalu dmiftah.com untuk update info, tips, dan ulasan terbaru lainnya.

Let's share this article with your friends!

Next Post Previous Post
2 Comments
  • ika sinatra
    ika sinatra 6/4/23 01:34

    terima kasih saya sangat terbantu..

    • admin
      admin 8/4/23 21:20

      Halo Ika..
      Turut senang jika merasa terbantu.
      Terima kasih telah berkunjung.

Add Comment
comment url
Keep scrolling to see content
close