Cara Mengaktifkan Konfirmasi Delete pada Windows 10

Halo semuanya! Apa kabar? Mudah-mudahan sehat ya. Kali ini dmiftah akan membagikan tips tentang Cara Mengaktifkan Konfirmasi Delete pada Windows 10. Simak terus ya.

Pernahkah sobat tidak sengaja menghapus file penting pada komputer atau laptop padahal itu file penting?

Atau pernahkah bingung mencari file padahal yakin sebelumnya tidak pernah memindahkannya ke folder lain?

Iya bisa jadi sobat tidak sengaja menghapus file atau menekan tombol delete hingga file tersebut terhapus. Meskipun secara default masih aman karena setiap file yang terhapus akan pindah dulu ke folder recycle bin sebelum benar-benar di hapus, tetapi jika sudah terjadi tentu saja membuat was-was.

Apalagi pada sebagian kasus ada beberapa file yang jika di hapus tidak pindah dulu ke folder recycle bin, melainkan langsung terhapus secara permanen.

Untuk mengantisipasi hal itu, Windows menyediakan pop berupa konfirmasi pada saat kita akan menghapus file atau folder dari komputer atau laptop kita.

Tapi secara default fitur ini di non-aktifkan pada Windows 10. Sobat dmiftah perlu melakukan setting konfirmasi delete pada Windows 10 ini secara manual.

Cara Mudah Mengaktifkan Konfirmasi Delete atau Hapus pada Windows 10

Perlu sobat ketahui, pop up konfirmasi delete ini berlaku ketika menghapus file atau folder baik itu di desktop maupun file explore (file explore confirm delete). 

Dan untuk mengaktifkannya sobat tidak perlu pusing-pusing atau menggunakan cara yang susah seperti melalui registry windows atau regedit. Sobat dmiftah hanya perlu melakukan langkah sebagai berikut

  1. Klik kanan Recycle Bin pada Desktop
  2. Klik Properties
  3. Centang pada pilihan Display delete konfirmation dialog kemudian klik OK

Sekarang sobat silahkan cek menghapus file. Dan hasilnya akan muncul pop up seperti ini.

Demikian ulasan dmiftah tentang Cara Mengaktifkan Konfirmasi Delete pada Windows 10. Kunjungi selalu dmiftah.com untuk update info, tips, dan ulasan terbaru lainnya.

Let's share this article with your friends!

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Keep scrolling to see content
close