Cara Setting Set Top Box Polytron PDV 600T2/610T2/700T2 DVB-T2

Cara Setting Set Top Box Polytron - Penggunaan Set top box TV Digital masih menjadi tren di Indonesia saat ini. Terbukti dengan stok produk set top box dari berbagai merk yang hampir setiap hari selalu kosong.

Kondisi ini tidak hanya terjadi di toko-toko elektronik biasa saja, tetapi di marketplace, bahkan di website resmi produsen set top box nya pun habis.

Tak terkecuali dengan set top box merk Polytron.

Sebagai salah satu perusahaan elektronik yang populer di Indonesia, Polytron juga mengeluarkan produk set top box yang memiliki fungsi untuk menerima sinyal digital DVB-T2.

Lalu seperti apakah set top box Polytron itu? Bagaimana cara setting set top box Polytron? Apa saja fitur-fitur set top box Polytron?

Simak ulasannya yaa.

Apa itu Set Top Box Polytron?

Set top box Polytron merupakan salah satu perangkat elektronik untuk menerima sinyal DVB-T2 yang mana merupakan jaringan TV Digital gratis di Indonesia.

Merk Polytron ini sudah sangat familiar di telinga masyarakat Indonesia mengingat sudah banyak sekali produk-produk elektronik yang diproduksinya, seperti speaker, TV, radio, kulkas, dan masih banyak lagi.

Dalam pangsa pasar barunya ini, Polytron memproduksi set top box TV Digital dalam beberapa seri, atau setidaknya 4 seri tersebutlah yang tersedia di pasaran hingga artikel ini dibuat.

Seri set top box Polytron yang saat ini tersedia adalah sebagai berikut:

  • Polytron PDV 600T2
  • Polytron PDV 610T2
  • Polytron PDV 620T2
  • Polytron PDV 700T2

Dari segi fitur yang ditawarkan, keempat seri set top box Polytron diatas memiliki fitur yang cenderung sama. Hanya body dari seri tertentu yang berbeda.

Untuk seri 6, set top box Polytron ini juga merupakan bentuk upgrade dari seri sebelumnya.

Di artikel ini, dmiftah membahas cara setting set top box Polytron PDV 600T2 dan 620T2. Akan tetapi, cara settingnya bisa juga digunakan untuk seri stb Polytron lainnya karena fitur maupun tampilan menunya sama saja.

Body Set Top Box Polytron PDV

Hal yang mencolok dari semua seri set top box produksi Polytron ini adalah ukurannya yang cukup kecil, mirip android box tv.

Berbeda dengan set top box pada umumnya yang memiliki ukuran yang cukup besar yang hampir seukuran DVD Player.

Set Top Box Polytron PDV 600T2 dan PDV 620T2 berbentuk kotak dengan sudut runcing di keempat sisinya.

Sedangkan untuk stb Polytron PDV 610T2 dan 700T2, di setiap sudutnya berbentuk melengkung bahkan lebih mirip oval.

Semua seri set top box Polytron dilapisi dengan bahan plastik dengan balutan warna hitam doff yang elegan.

Set top box Polytron juga dilengkapi dengan sirkulasi udara pada bagian samping dan bawah casing sehingga suhu set top box lebih terjaga ketika digunakan.

Namun sayang, pada bagian bawah atau kaki-kaki set top box tidak dilengkapi dengan karet sehingga stb akan mudah bergeser jika disimpan.

Dari segi tampilan, set top box polytron ini sudah cukup keren dan stylish jika disimpan diruang tamu.

Tampak Depan Set Top Box Polytron

Set Top Box Polytron PDV 600T2 dibagian depannya dilengkapi dengan sedikit tombol, yaitu hanya ada tombol Power, CH+ dan CH-.

Selanjutnya ada infrared, led indikator set top box, dan port USB.

Untuk stb Polytron PDV 620T2 dibagian depannya malah tidak terdapat tombol fungsi apapun, hanya ada infrared, led indikator set top box, dan port USB saja.

Baca juga Cara Setting Set Top Box Matrix Apple HD Merah

Tampak Belakang Set Top Box Polytron

Pada bagian belakang Set Top Box Polytron PDV 600T2, terlihat port-port seperti:

  • ANT IN : untuk mengubungkan antena UHF ke set top box Polytron
  • LOOP : untuk loop atau meneruskan sinyal dari antena UHF ke TV lain atau set top box lain
  • COAX : untuk output audio digital ke perangkat eksternal seperti Home Teather melalui port Coaxial
  • HDMI : untuk menghubungkan set top box ke TV menggunakan kabel HDMI (TV LED/LCD)
  • AV OUT : untuk menghubungkan set top box ke TV Tabung melalui kabel RCA
  • AUDIO OUT: untuk output audio ke perangkat lain dengan port jack 3.5 audio
  • DC IN : untuk input arus listrik

Sedangkan untuk set top box Polytron PDV 620T2 panel belakangnya lebih sederhana. Dengan ditiadakannya port Coaxial dan Audio Out.

Website Resmi dan Costumer Service Polytron

Website resmi Polytron bisa diakses di https://www.polytron.co.id

Sedangkan untuk Costumer Service bisa menghubungi kontak berikut.

Fitur-fitur dan Keunggulan Set Top Box Polytron PDV 600T2, 610T2, 700T2 DVB-T2

  • Support Resolusi video hingga Full HD 1080P
  • Support 576i/576p/720p/1,080i/1080P format video
  • Support DVB-T2 Encode video: MPEG2/MPEG4 H264
  • Support EWS (Early Warning System)
  • Support EPG (Electronic Program Guide), Teletex Multilingual OSD
  • Support PVR/Timeshift
  • Support LCN/IPTV
  • Support TTX/Subtitle
  • Support Internet (koneksi dengan Wifi dongle 7601 & 5370)
  • Support USB 2.0 untuk flashdisk/Wifi dongle/harddisk eksternal (PVR)
  • Support multimedia player untuk video/musik/gambar dari flashdisk/harddisk eksternal
  • Support format video AVI/MKV/JPEG/JPG/MP3 untuk multimedia player
  • Support subtitle untuk file film/video dari flashdisk/harddisk maupun siaran TV
  • Support Update firmware via USB dan via Internet
  • Fitur lainnya : Auto/Manual Search Channel, Parental Control, Standby Setting, Timer,
  • Compatible untuk berbagai merk dan jenis TV seperti TV LED, LCD, bahkan TV Tabung
  • Compatible dengan berbagai tipe antena UHF. Antena UHF biasa (jari), antena UHF modern, antena indoor maupun outdoor, dengan tambahan booster maupun tidak
  • Gambar yang dihasilkan lebih bersih dan jernih, tidak ada semut, berbayang, atau siaran bergoyang
  • Suara siaran TV lebih jernih dan tidak ada noise
  • Bisa dihubungkan ke jaringan internet modem, mikrotik, atau smartphone (menggunakan Wifi dongle, USB Tethering ataupun Kabel LAN)
  • Bisa merekam siaran TV Digital untuk ditonton di lain waktu (diperlukan media penyimpanan)
  • Bisa menjeda siaran TV (Timeshift)

Harga Set Top Box Polytron

Meskipun dilabeli dengan merk Polytron, produk set top box ini dijual dengan harga yang cukup kompetitif.

Untuk mengetahui harga set top box Polytron bisa dicek di tautan berikut.

Stb Polytron PDV 600T2
Stb Polytron PDV 610T2
Stb Polytron PDV 620T2
Stb Polytron PDV 700T2

Kelengkapan Unit Set Top Box Polytron

Dalam setiap pembelian Set Top Box Polytron maka akan mendapatkan

  • 1 unit Set Top Box Polytron
  • 1 unit Remote STB
  • 2 unit Baterai Remote
  • 1 unit Kabel RCA (3.5 to AV)
  • 1 unit Power Adapter DC
  • Buku petunjuk penggunaan
  • Kartu Garansi

Cara Memasang Set Top Box Polytron di TV Tabung

Untuk instalasi set top box Polytron di TV tabung, ikuti langkah berikut.

  • Siapkan TV Tabung
  • Siapkan remote tv tabung
  • Siapkan Set Top Box Polytron dan remotenya (pasangkan baterainya)
  • Hubungkan kabel antena UHF ke set top box Polytron dengan cara mencolokkannya ke port "ANT IN"
  • Hubungkan set top box ke tv tabung dengan menggunakan kabel RCA (3 warna)
  • Colokkan kabel RCA yang berbentuk jack 3.5 (seperti jack headset ponsel) port AV OUT lalu hubungkan ujung kabel RCA lainnya (tiga kabel) ke TV tabung sesuai warnanya
  • Nyalakan TV tabung
  • Pindahkan ke mode Audio Video dengan menekan tombol "AV" pada remote tv tabung
  • Hubungkan set top box ke arus listrik hingga led stb menyala berwarna merah
  • Tekan tombol "Power" pada remote set top box Polytron lalu tunggu hingga muncul tampilan awal stb Polytron pada TV 

Baca juga Cara Setting Set Top Box Evercoss DVB-T2

Cara Memasang Set Top Box Polytron di TV LED/LCD

Untuk instalasi set top box Polytron pada TV LED/LCD, ikuti langkah berikut.

  • Siapkan TV LCD atau LED
  • Siapkan remote tv
  • Siapkan Set Top Box Polytron dan remotenya
  • Hubungkan kabel antena UHF ke set top box dengan cara mencolokkannya ke port "ANT IN
  • Hubungkan set top box ke tv LCD atau LED dengan menggunakan kabel HDMI
    Harga Vention Kabel HDMI 2.0 4K 3D Round cable
    Harga Vention Kabel HDMI 2.0 4K 3D Round cable
  • Colokkan kabel HDMI pada port "HDMI" di set top box Polytron lalu colokkan ujung kabel HDMI lainnya ke port HDMI atau HDMI IN pada TV LED/LCD
  • Jika pada TV LCD atau LED masih tersedia port RCA, sebenarnya bisa juga menghubungkannya dengan kabel RCA ini, hanya saja kualitas gambar yang dihasilkan jauh berbeda jika dibandingkan dengan menggunakan HDMI.
  • Nyalakan TV LED
  • Tekan tombol "Source" pada remote TV, lalu :
    • Pilih mode "HDMI" jika set top box Polytron dihubungkan ke TV dengan kabel HDMI, atau
    • Pilih mode "AV" jika stb Polytron di hubungkan ke TV dengan menggunakan kabel RCA
  • Hubungkan set top box ke arus listrik hingga led stb menyala berwarna merah
  • Tekan tombol "Power" pada remote set top box Polytron lalu tunggu hingga muncul tampilan awal stb Polytron pada TV

Cara Setting Set Top Box Polytron

Setelah stb Polytron terhubung ke TV tabung atau TV LED, selanjutnya sebelum dapat menikmati siaran TV Digital ada beberapa setting yang harus dilakukan.

Meskipun sebenarnya tidak semua pengaturan harus di setting, tetapi ada pengaturan tertentu yang wajib dilakukan.

Selanjutnya dalam setiap pengoperasian yang dilakukan hanya perlu menggunakan remote set top box Polytron, jadi remote TV bisa disimpan saja.

Lagipula, remote set top box Polytron ini bisa di sinkronkan dengan remote TV, jadi sobat dmiftah bisa melakukan beberapa pengoperasian di TV dengan menggunakan remote set top box saja.

Remote Set Top Box Polytron

Set top box Polytron dilengkapi dengan remote fitur dan fungsinya tidak jauh berbeda dengan remote-remote set top box lainnya. 

Remote stb Polytron berisi tombol-tombol yang bisa digunakan untuk membuka menu konfigurasi dengan cepat di menu set top box.

Meskipun begitu memang ada sebagian fitur atau menu yang tidak terdapat di tombol remote, dan untuk membukanya diperlukan langkah-langkah tertentu yang akan dmiftah jelaskan dibawah.

Baca juga Cara Setting Set Top Box Pioline TV Digital DVB-T2

Cara Sinkronisasi Remote Set Top Box Polytron ke Remote TV

Seperti yang telah disinggung diatas, bahwa remote stb Polytron ini sudah mendukung fitur untuk sinkronisasi dengan remote TV.

Nantinya, remote set top box bisa difungsikan untuk mengoperasikan TV seperti menghidupkan dan mematikan TV, menambah dan mengurangi volume suara TV, dan sebagainya.

Untuk melakukan sinkronisasi remote stb Polytron ke remote TV, ikuti langkah berikut.

  • Siapkan remote TV dan remote set top box Polytron
  • Pasangkan baterainya agar remote berfungsi dengan baik
  • Tekan dan tahan tombol "LEARN" pada remote set top box Polytron hingga LED pada remote stb berwarna merah menyala tanpa kedip
  • Tekan tombol "Power" pada remote set top box hingga LED berkedip lalu atur agar kedua remote saling berhadapan
  • Tekan tombol "Power" pada remote TV hingga LED remote stb berhenti berkedip
  • Lakukan hal yang sama untuk tombol lainnya, seperti tombol "Volume+" dan "Volume-"
  • Jika sudah, tekan kembali tombol "LEARN" untuk mengakhiri proses sinkronisasi
  • Sekarang remote set top box sudah bisa digunakan untuk mengoperasikan TV.

❗ Note.

Tidak semua tombol bisa di sinkronkan dengan remote TV. Hanya beberapa tombol saja yang dikelilingi dengan garis.

Jika TV yang digunakan merk Polytron juga, maka langkah ini tidak diperlukan. Sobat bisa langsung menggunakan remote stb Polytron ke TV tanpa harus melakukan sinkronisasi terlebih dahulu.

Cara Pencarian Program/Channel di Set Top Box Polytron

Sebelum dapat digunakan untuk menonton siaran TV Digital, langkah pertama yang harus dilakukan adalah memindai saluran.

Jika set top box Polytron baru pertama kali digunakan, setelah tampilan awal seperti diatas biasanya akan langsung terlihat menu untuk melakukan pencarian saluran TV Digital dengan keterangan sebagai berikut.

  • OSD Bahasa : Biarkan default (Indonesia)
  • Resolusi : Pilih 1080p jika menggunakan kabel HDMI dan pilih 576p jika menggunakan kabel RCA ke TV tabung
  • Kode Pos : Isi dengan kode pos real sesuai domisili atau tempat tinggal. Kode pos ini penting terkait fitur EWS atau peringatan dini bencana alam.

Setelah semua disetting, arahkan ke pilihan "Pencarian Otomatis" lalu tekan tombol OK pada remote set top box.

Tunggu hingga proses pemindaian saluran TV Digital selesai

Semua saluran yang telah dipindai akan tersimpan otomatis dan menu pencarian saluran akan keluar dengan sendirinya dan akan ditampilkan siaran TV Digital.

Jika di lain waktu ingin membuka menu pencarian channel ini, sobat dmiftah bisa membukanya dengan menekan tombol "Menu" pada remote stb lalu pilih "Program".

Di menu ini, selain pencarian saluran secara otomatis terdapat juga Pencarian Manual.

Fitur Pencarian Manual ini merupakan fitur untuk melakukan pencarian saluran TV Digital secara manual dengan memasukkan informasi channel seperti frekuensi, dan lainnya secara mandiri.

Fitur ini berguna untuk mengupdate saluran atau menambahkan beberapa saluran TV Digital saja tanpa mengupdate atau menghapus saluran lain yang sebelumnya telah dipindai.

Cara Berpindah Saluran di Set Top Box Polytron

Untuk berpindah saluran tv digital ke saluran lain di set top box Polytron, ikuti langkah berikut.

1. Dengan Membuka menu Daftar Saluran

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk berpindah saluran TV Digital di stb Polytron adalah dengan menekan tombol "OK" pada remote Set Top Box Polytron

Kemudian akan terlihat menu daftar saluran TV Digital di sebelah kiri layar TV

Tekan tombol panah kebawah dan keatas untuk berpindah saluran lalu tekan tombol "OK" pada remote set top box jika ingin membuka salurannya.

Daftar Saluran ini biasanya ditampilkan setiap 9 atau 10 saluran, misal dari urutan Saluran 1 hingga 9 atau 10.

Untuk melompat ke 10 halaman berikutnya, tekan tombol panah kanan di remote stb Polytron.

Sedangkan untuk melompat ke 10 halaman sebelumnya, tekan tombol panah kiri.

Jika ingin melompat ke urutan saluran TV Digital paling atas (nomor urut paling rendah), tekan tombol "Merah".

Sedangkan jika ingin melompat ke daftar urutan saluran terakhir, tekan tombol "Hijau" pada remote set top box.

Tekan tombol "Exit" jika ingin keluar dari menu daftar saluran.

2. Memindahkan Langsung dengan Tombol CH+ dan CH-

Untuk berpindah saluran TV Digital di stb Polytron bisa juga dengan menekan tombol CH+ dan CH- pada remote stb.

Ketika sedang menonton siaran TV, tekan tombol panah atas atau "CH+" pada remote untuk berpindah ke channel berikutnya, atau tekan tombol panah bawah atau "CH-" untuk berpindah ke channel sebelumnya.

Atau bisa juga dengan menekan tombol CH+ ataupun CH- yang terdapat pada bagian depan set top box Polytron (di beberapa seri tombol ini tidak tersedia di body set top box)

3. Memindahkan Langsung dengan tombol Nomor pada remote Set Top Box

Kemudian, untuk berpindah saluran TV Digital di stb Polytron bisa juga dilakukan dengan langsung menekan tombol nomor saluran di remote.

Caranya yaitu dengan menekan nomor saluran yang diinginkan pada remote stb TV Digital Polytron, lalu saluran akan terbuka.

Jika nomor yang dituju tidak terdapat siaran TV Digital yang tersimpan, maka saluran TV yang terlihat akan tetap dan nomor saluran akan muncul nomor saluran yang sedang ditonton.

Salah satu kelebihan set top box Polytron adalah dalam hal berpindah-pindah saluran. Proses transisinya begitu halus, tidak seperti set top box lainnya yang kadang terdapat delay beberapa mili detik.

Baca juga Cara Setting Set Top Box Gotama GTA-04KT2 untuk Siaran TV Digital

Cara Mengedit Saluran di Set Top Box Polytron DVB-T2

Untuk mengedit saluran di Set Top Box Polytron, ikuti langkah berikut

  • Tekan tombol "Menu" pada remote set top box
  • Pilih menu "Program" lalu tekan tombol "OK"
  • Pilih "Edit Saluran" lalu tekan tombol "OK"

Ada beberapa aksi yang dapat dilakukan dalam mengedit saluran yaitu 

1. Kunci

Fitur ini fungsinya adalah untuk mengunci saluran agar tidak bisa dibuka. Ini berguna, misal jika ada saluran yang tidak ingin dibuka atau ditonton oleh anak-anak. 

Untuk mengunci saluran di stb Polytron ini caranya cukup mudah.

Pada layar sebelah kiri pilih saluran yang ingin dikunci, lalu tekan tombol "Merah" pada remote set top box untuk mengaktifkan fitur kunci nya.

2. Hapus

Fitur ini berfungsi untuk menghapus saluran atau channel.

Caranya yaitu dengan memilih saluran yang akan dihapus, lalu tekan tombol "Kuning" pada remote set top box Polytron.

Jika muncul menu konfirmasi untuk menghapus saluran, pilih OK

3. Lewati

Fitur Lewati adalah fitur untuk melewatkan saluran ketika melakukan pindah saluran dengan tombol CH+ atau CH- di remote stb.

Untuk melewatkan saluran ini caranya yaitu dengan memilih saluran yang ingin di Skip, lalu tekan tombol "Hijau" di remote stb.

Untuk membatalkannya fitur ini, lakukan hal yang sama seperti sebelumnya.

4. Geser

Fitur ini gunanya untuk memindahkan urutan saluran. Caranya yaitu pilih saluran yang ingin dipindahkan urutannya, lalu tekan tombol "Biru" pada remote set top box Polytron.

Geserkan ke posisi yang diinginkan dengan tombol panah atas atau bawah lalu tekan tombol "OK".

5. Favorit

Fitur ini berfungsi untuk menambahkan channel yang dipilih ke dalam daftar channel favorit.

Caranya, pilih channel atau saluran yang ingin dijadikan favorit, lalu tekan tombol "FAV" pada remote set top box. 

6. Ubah Nama

Fitur Ubah Nama ini memungkinkan kita untuk mengganti nama saluran.

Caranya yaitu dengan memilih saluran yang ingin diganti namanya lalu tekan tombol "TXT" pada remote set top box.

Lalu akan muncul keyboard.

Pilih huruf dengan mengarahkan menggunakan tombol panah pada remote lalu tekan OK untuk memilih huruf tersebut.

Setelah selesai arahkan ke pilihan OK untuk menyimpan.

7. Radio

Opsi ini untuk menampilkan daftar saluran Radio pada daftar yang terlihat.

Ini digunakan jika yang ingin sobat dmiftah edit adalah saluran Radio.

Untuk menampilkan daftar saluran radio, tekan tombol "TVR" pada remote stb Polytron hingga daftar saluran TV berubah menjadi daftar saluran radio.

Lakukan beberapa aksi seperti diatas seperti Hapus, Kunci, dan lain-lain dengan cara yang sama seperti diatas.

Untuk keluar dari menu Edit Saluran, tekan tombol "Exit".

Cara Melihat Jadwal Acara TV Digital pada STB Polytron

Seperti set top box merk lainnya, stb Polytron juga sudah dilengkapi dengan Fitur EPG atau Electronic Program Guide.

Fungsi fitur ini adalah untuk melihat jadwal atau rangkaian acara pada saluran TV Digital.

Untuk membuka fitur EPG ini, ikuti langkah berikut.

  • Masih dalam menu Program seperti diatas, pilih EPG
  • Akan terlihat daftar semua saluran TV
  • Tekan tombol panah atas atau bawah untuk memilih saluran TV Digital yang diinginkan
  • Ketika saluran TV tersebut dipilih, pada bagian sebelah kanannya akan terlihat daftar jadwal siaran (jika saluran TV tersebut sudah mendukung atau memiliki fitur EPG) 
  • Untuk kembali ke menu sebelumnya atau keluar dari menu, tekan tombol "Exit" pada remote STB.

Menu EPG ini juga dapat dibuka langsung menekan tombol EPG pada remote set top box jika ingin diakses dengan cara cepat.

Baca juga Cara Memasang Set Top Box di TV Tabung dan TV LED

Cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan Mode LCN pada Set Top Box Polytron DVB-T2

Perlukah LCN dinonaktifkan atau di setting OFF?

LCN adalah penomoran saluran TV yang diberikan secara default dari operator TV.

Nomor saluran default ini biasanya antara 1 hingga 999, dan setiap saluran cenderung acak bahkan memiliki nomor saluran dalam 3 digit.

Misal nomor saluran untuk RTV 125 dan Metro TV 803.

Jika mode LCN ini aktif, maka nomor saluran cenderung tidak teratur atau tidak terurut rapi dari mulai 1 dan seterusnya.

Ini dikarenakan, bisa saja saluran yang berhasil di simpan saat proses pemindaian saluran hanya sebagian saja.

Sebagai contoh jika mengkaktifkan LCN, nomor saluran TV Digital seperti berikut

1TVRI
2TVRI World
3TVR Jabar
7Net TV
20Indosiar
21SCTV
27RCTI
.........

Berbeda jika fitur LCN ini dinonaktifkan. 

Urutan nomor saluran akan disimpan dan bernomor urut berdasarkan saluran yang berhasil di pindai dan disimpan di set top box Polytron.

Dan urutannya akan menjadi seperti berikut.

1TVRI
2TVRI World
3TVR Jabar
4Net TV
5Indosiar
7SCTV
8RCTI
.........

Untuk itu, dmiftah merekomendasikan untuk menonaktifkan fitur LCN ini jika ingin nomor saluran di urutkan sesuai saluran yang disimpan selama proses pencarian saluran atau pemindaian program TV Digital.

Secara default, pengaturan mode LCN pada stb Polytron ini berada dalam status OFF.

Jadi nomor urutan saluran TV Digital akan tersusun rapi.

Tetapi jika sobat dmiftah ingin melakukan pengaturan sendiri pada fitur LCN ini, ikuti langkah berikut.

  • Masih di menu "Program" seperti diatas, pilih LCN
  • Tekan tombol "OK" untuk berpindah dari mode OFF ke mode ON atau sebaliknya.
  • Tekan tombol "Exit" untuk kembali ke menu sebelumnya atau keluar dari Menu Program

Cara Mengaktifkan dan Menonaktifkan Fitur Daya Antena pada STB Polytron

Fitur daya antena merupakan fitur untuk mendukung daya ke antena TV dari set top box.
Umumnya fitur ini dinonaktifkan atau di set dalam status OFF.

Lalu sebaiknya bagaimana? Lebih diaktifkan (ON) atau dinonaktifkan (OFF) untuk fitur Daya Antena di set top box ini?

  • Jika menggunakan antena biasa seperti antena PF (seperti jari) dan lain-lain yang tidak menggunakan daya, atau booster tambahan, sebaiknya pilih mode OFF.
  • Jika antena TV yang digunakan menggunakan booster TV atau antena tersebut menggunakan daya antena tambahan (dihubungkan ke arus listrik), bisa dipilih mode OFF ataupun ON.

Di beberapa kasus, penggunaan antena digital yang terhubung dengan booster, pemilihan mode ON pada Daya Antena berpengaruh pada jumlah saluran TV Digital yang dapat dipindai, yaitu jumlah salurannya lebih banyak.

Tetapi pemilihan mode OFF juga tetap memberikan hasil scan channel yang cukup baik (tidak selalu jauh berbeda).

Cara Mengatur Aspek Rasio di Set Top Box Polytron

Aspek rasio video juga bisa diatur disesuaikan dengan output TV yang digunakan.

Pada stb Polytron, terdapat beberapa pilihan pengaturan aspek rasio output video yang bisa digunakan.

Untuk mengatur aspek rasio pada stb Polytron, ikuti langkah berikut.

  • Tekan tombol "Menu" pada remote set top box Polytron
  • Pilih "Pilihan"
  • Pilih "Pengaturan TV"
  • Pada pilihan "Aspek rasio" tekan tombol OK untuk berganti ke beberapa pilihan aspek rasio yang tersedia.
  • Terdapat beberapa pilihan aspek rasio seperti 16:9, Otomatis, 16:9 Pillar Box, 16:9 Pan & Scan, 4:3 LetterBox, 4:3 Pan & Scan, dan 4:3 Full.

Secara default, pengaturan aspek rasio untuk stb Polytron adalah 16:9. Ini juga biasanya otomatis dipilih sesuai dengan kabel output yang digunakan untuk menampilkan siaran TV Digital ke TV.

Tetapi umumnya pengunaan aspek rasio ini ada 2.

  • Untuk TV Tabung, biasanya aspek rasio yang digunakan adalah 4:3.
  • Sedangkan untuk TV LED atau TV LCD umumnya menggunakan aspek rasio 16:9.

Setelah selesai memilih aspek rasio sesuai kebutuhan, tekan tombol "Exit" di remote set top box Polytron untuk keluar.

Cara Setting Resolusi Video di Set Top Box Polytron

Resolusi singkatnya merupakan ukuran file dalam satuan pixel, dimana semakin besar ukurannya maka tampilan videonya semakin baik, jelas, jernih, sangat detail dan tajam.

Set top box Polytron sudah mendukung resolusi video hingga 1080p atau Full HD. 

Tetapi, stb ini juga mendukung resolusi lainnya untuk perangkat-perangkat tertentu yang mungkin masih belum mendukung Full HD.

Untuk resolusi video ini bisa disetting langsung dengan cara sebagai berikut.

  • Masih dalam menu "Pengaturan TV", pilih "Resolusi"
  • Tekan tombol "OK" pada remote hingga terlihat beberapa daftar resolusi video yang didukung, seperti  576i, 576p, 720p, 1080i, dan 1080P.
  • Jika menggunakan kabel RCA sebagai koneksi ke TV, pilih resolusi 576i atau 576p saja (resolusi diatasnya tidak support untuk kabel RCA)
  • Tetapi jika menggunakan kabel HDMI untuk koneksi ke TV, bisa memilih semua resolusi hingga 1080 sehingga siaran TV yang ditampilkan memiliki tampilan yang sangat jernih.
  • Untuk keluar dari menu pengaturan resolusi ini, tekan tombol "Exit"

❗ Note. Saat ini terdapat beberapa saluran TV yang belum mendukung resolusi 1080p atau 1080i.

Jadi jika menemukan pesan error seperti "No Sinyal" ketika membuka saluran TV Digital tertentu, silahkan ubah pengaturan resolusi ini ke pilihan resolusi dibawahnya.

Cara Setting Parental Control pada Set Top Box Polytron

Untuk mengktifkan fitur Parental Control pada Set Top Box Polytron, ikuti langkah berikut.

  • Tekan tombol "Menu" pada remote set top box lalu pilih menu "Sistem"
  • Pilih "Kunci Parental" lalu tekan tombol OK
  • Ketika masuk ke pengaturan ini, jika diminta memasukkan password, masukkan password default stb Polytron yaitu 0000
  • Pilih "Usia" lalu tekan tombol OK pada remote set top box untuk melihat beberapa pilihan parental controlnya.
  • Terdapat beberapa mode yang bisa dipilih yaitu OFF, dan "4 tahun keatas" sampai "13 tahun keatas".
  • Pilih sesuai kebutuhan
  • Setelah selesai mengatur mode Parental Control, tekan tombol "Exit" untuk kembali ke menu sebelumnya atau keluar dari Menu.

Cara Setting Default Password pada Set Top Box Polytron DVB-T2 

Set top box Polytron memiliki password default yang biasanya digunakan untuk mengaktifkan atau mengakses menu atau fitur tertentu.

Tetapi password default sebenarnya bisa saja diganti sesuai kebutuhan jika memang diperlukan dan caranya juga mudah.

  • Tekan tombol "Menu" pada remote set top box
  • Pilih "Set Kata Sandi"
  • Masukkan password default yaitu 0000
  • Pada pilihan "Ganti Kata Sandi", pilih untuk mengatur password sesuai kebutuhan. Password ini berupa 4 digit angka yang dimasukkan dengan menekan angka pada remote set top box Polytron.
  • Setelah selesai mengatur password default, tekan tombol "Exit" pada remote untuk keluar dari menu.

Cara Membuka File Multimedia dari Flashdisk/Harddisk di Set Top Box Polytron

Fitur Multimedia Player untuk memainkan video/musik/gambar juga tersedia di set top box Polytron DVB-T2 ini.

Untuk membuka file media dari flashdisk atau harddisk eksternal pada stb Polytron, ikuti langkah berikut

  • Colokkan Flashdisk atau kabel USB Harddisk eksternal ke port USB
    Harga Flashdisk Sandisk 64 GB
    Harga Flashdisk Sandisk 64 GB
  • Akan muncul pop up "Perangkat USB terkoneksi" 
  • Tekan tombol "Media" pada remote set top box
  • Terdapat kategori file berupa Musik, Gambar, Film, dan PVR
  • Pilih kategori sesuai kebutuhan dan isi flashdisk atau harddisk akan terbaca sesuai kategori yang dipilih.
  • Jika memainkan video atau musik, gunakan tombol Play, Pause, Stop, dan yang lainnya pada remote set top box untuk memudahkan.
  • Set top box Polytron juga sudah mendukung pemutaran video yang memiliki subtitle atau terjemahan.
  • Agar subtitle terbaca otomatis, pastikan nama subtitle video sama dengan nama videonya. Misalkan nama file videonya Black Adam.mkv maka file subtitlenya diberi nama Black Adam.srt
  • Jika sudah selesai menggunakan fitur multimedia player ini, tekan tombol "Exit"

Baca juga Cara Setting Set Top Box Welhome DVB-T2

Cara Merekam Siaran TV pada Set Top Box Polytron

Set top box Polytron sudah dilengkapi dengan fitur PVR untuk merekam siaran TV.

Fitur ini bisa digunakan untuk merekam semua siaran TV yang nantinya bisa berkali-kali ditonton seperti siaran sepak bola piala dunia 2022, dan lain sebagainya. 

Untuk merekam siaran TV Digital pada set top box Polytron, ikuti langkah berikut

  • Siapkan media penyimpanan berupa flashdisk atau harddisk eksternal lalu hungungkan ke set top box melalui port USB
  • Pastikan ruang penyimpanannya masih mencukupi.
  • Tekan tombol "Record" pada remote set top box atau tombol "Merah"
  • Akan terlihat tulisan "Rec" pada layar TV dan terdapat pesan "Masuk mode merekam"
  • Untuk menghentikan rekaman siaran, tekan tombol "STOP" lalu akan muncul pesan "Anda ingin berhenti merekam?"
  • Pilih "Ya"
  • Untuk melihat siaran yang telah direkam, tekan tombol "PVR" pada remote stb Polytron
  • Pilih file siaran yang ingin diputar lalu tekan tombol OK untuk memutar rekaman siaran
  • Tekan tombol "Exit" pada remote set top box untuk keluar atau kembali ke siaran TV

Cara Setting Timer di Set Top Box Polytron

Timer berfungsi sebagai penanda waktu.

Di set top box Polytron, fungsi fitur timer ini selain untuk mematikan set top box, juga bisa digunakan untuk memindahkan ke saluran TV tertentu, bahkan sekaligus untuk merekam siaran TV nya.

Untuk mengaktifkan fitur Timer, ikuti langkah berikut

  • Tekan tombol "Menu" pada remote stb Polytron lalu pilih "Sistem"
  • Pilih "Pengaturan Pewaktu"
  • Tekan tombol "Merah" pada remote untuk mulai membuat Timer 
  • Pada "Tipe kanal" pilih TV atau Radio (sesuai kebutuhan)
  • Jika dipilih TV, pada "Nomor kanal" tekan tombol panah kanan atau kiri untuk memilih saluran TV yang diinginkan
  • Set Tanggal Mulai, Waktu Mulai, Tanggal Berakhir, dan Waktu berakhir sesuai kebutuhan.
  • Jika hanya untuk memindahkan ke channel lain, cukup set Tanggal Mulai dan Waktu Mulai
  • Jika untuk merekam siaran, set juga untuk Tanggal dan Waktu berakhirnya
  • Pilih mode "Melihat" jika ingin di set untuk berpindah channel saja, atau pilih mode "Merekam" jika ingin di set untuk merekam siaran TV nya juga.
  • Jangan lupa, jika ingin untuk mode merekam pastikan sudah flashdisk atau harddisk eksternal sudah terhubung ke set top box
  • Pilih "Simpan" lalu tekan tombol "OK"
  • Tekan tombol "Exit" untuk keluar dari menu Timer
Baca juga Cara Mengatasi Set Top Box TV Digital Tidak Ada Sinyal

❗ Note.

Mode merekam dengan Timer ini juga tetap berfungsi meskipun set top box dimatikan.

Jadi jika ingin merekam siaran Fifa World Cup dini hari lalu set top box dimatikan dan ditinggal tidurpun tidak masalah.

Cara Reset Pabrik (Factory Reset) Set Top Box Polytron DVB-T2

Untuk melakukan Factory Reset pada Set Top Box Polytron ikuti langkah berikut

  • Tekan tombol "Menu" lalu pilih "Sistem"
  • Pilih "Penyetelan Pabrik" lalu tekan tombol OK
  • Jika muncul pesan permintaan password, masukkan 0000
  • Jika muncul pesan konfirmasi "Apakah anda yakin ingin mengembalikan ke pengaturan pabrik?" pilih "Ya"
  • Tunggu hingga proses factory reset set top box selesai

Dengan melakukan Factory Reset ini maka semua pengaturan akan dikembalikan dalam keadaan default, artinya semua pengaturan yang telah dilakukan termasuk saluran TV Digital yang telah tersimpan akan dihapus.

Set top box akan merestart dengan sendirinya lalu akan muncul menu pengaturan seperti pengaturan awal yang telah dmiftah jelaskan diatas.

Demikian tips tentang  Cara Setting Set Top Box Polytron PDV 600T2/610T2/700T2 DVB-T2. Kunjungi selalu dmiftah.com untuk update info, tips, dan ulasan terbaru lainnya. 

Let's share this article with your friends!

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Keep scrolling to see content
close