Cara Menginstall Printer Epson L120 ke Laptop Tanpa CD

Printer Epson L120 adalah salah satu tipe printer yang banyak digunakan. Untuk keperluan mencetak standar mahasiswa atau kantoran, printer ini sudah cukup memenuhi kebutuhan pencetakan.

Walaupun harga printer ini cukup bersahabat, tetapi kalau tentang kualitas Produk Epson memang sudah tidak diragukan lagi.

Berbeda dengan flashdisk yang plug and play, agar bisa digunakan printer harus melalui tahap instalasi dulu. Untuk menginstall printer epson L120 ini diperlukan instalasi driver.

Driver adalah program aplikasi yang harus diinstall ke laptop atau komputer yang berfungsi sebagai identitas agar perangkat dikenali.

Driver printer ini biasanya sudah termasuk dalam paket penjualan dalam bentuk CD. Tetapi jika sobat kehilangan CD driver printernya, tidak usah bingung. Ada cara yang mudah untuk menginstall printer Epson L120 walau tanpa CD.

Spesifikasi Printer Epson L120

L120 merupakan salah satu printer inkjet dari Epson yang bisa dibilang printer sejuta umat, karena memang printer ini sudah banyak sekali penggunanya. Printer Epson L120 ini merupakan penerus dari printer L series Epson sebelumnya, yaitu L100 dan L110.

Perbedaannya adalah Epson L120 ini sudah menggunakan sistem tangki untuk penyimpanan tintanya (inktank).

Spesifikasi Printer Epson L120
Metode CetakInkJet
Ukuran Kertas (Max.)A4/F4
Resolusi Cetak (Max.)720
Effective Print Resolution720 x 720 dpi
Kecepatan Cetak B/W8.5 ipm
Kecepatan Cetak Warna4.5 ipm
KonektivitasKabel USB
Sistem Operasi yg didukungWindows XP/XP Professional x64 Edition/Vista/7/8/8.1/10. Mac OS X 10.5.8, 10.6.x, 10.7.x, 10.8.x, 10.9.x
Input Tray50 lembar, A4 Plain paper (75g/m²)
Duplex PrintingManual
Power Consumption PrintingApprox. 10W
Power Consumption StandbyApprox. 2.0W
Power Consumption SleepApprox. 0.6W
Power Consumption Power OffApprox. 0.3W
Dimensi461 x 215 x 130 mm (W x D x H)
Berat2.4 kg

Set Kelengkapan Printer Epson L120

Jika sobat membeli printer ini, maka dalam setiap pembelian satu buah printer terdiri dari:

  • 1 buah printer
  • 1 buah kabel power printer
  • 1 buah kabel USB
  • 1 buah CD Driver

Kelebihan Printer Epson L120

Meskipun tergolong printer sejuta umat yang banyak digunakan, bukan berarti printer Epson L120 ini hanya mengandalkan harga saja yang relatif murah. Printer Epson L120 memiliki kelebihan diantaranya

  1. Sudah Menggunakan Sistem Inktank

    Seperti yang sudah dmiftah sampaikan diatas, printer Epson L120 ini sudah mengadopsi sistem inktank yang akan memudahkan penggunanya dalam hal pengisian tinta. Dengan sistem tangki ini, sobat dmiftah tidak perlu repot-repot menginjeksi tinta ke catridge, cukup dengan menuangkannya saja kedalam tangki.

    Selain merepotkan, mencabut pasang catridge juga beresiko kerusakan apalagi jika tidak tahu cara pemasangan catridge yang benar.

    Dengan tangki penampungan tinta, sobat dmiftah hanya perlu menuangkan tinta tersebut sesuai batas maksimal tinta yang tercantum, tidak mengira-ngira seperti saat injeksi tinta ke catridge.

    Dan berbeda dengan tipe-tipe printer yang masih menggunakan sistem injeksi tinta, jika printer ingin dibuat dengan sistem tinta infus seperti Epson L120 ini maka dipastikan sobat dmiftah akan mengeluarkan sekitar 250-300 ribu rupiah sebagai biaya tambahan ke toko komputer atau tempat service.

    Bisa sobat simpulkan sendiri bahwa inktank sistem yang sudah terpasang ini lebih menghemat budget

  2. Tinta Printer Anti Tumpah

    Botol tinta printer Epson L120 ini juga di desain anti tumpah. Botol tintanya dilengkapi dengan corong khusus untuk meminimalisir tumpahnya tinta ketika proses pengisian, dan terbukti cukup efektif walaupun tidak seaman dan sebaik anti tumpahnya tinta printer Epson L3110. Baca juga: Cara Menginstall Printer Epson L3110

  3. Dimensi Printer yang Tidak 'Makan Tempat' dan Ringan

    Printer Epson L120 ini memiliki ukuran yang ramping sehingga mudah ditempatkan dimana saja. Di meja komputer, meja kecil, bahkan di kursi pun printer ini masih cukup.

    Selain itu, bobotnya yang ringan juga membuat printer ini aman untuk disimpan di rak.

  4. Awet dan Garansi Produk yang Panjang

    Printer Epson kelebihan utamanya adalah produk-produknya yang bandel atau awet. Selain itu, Epson memberikan garansi yang panjang untuk penggantian komponen printer jika terjadi kerusakan (bukan karena human error), termasuk untuk printhead yang jika sobat beli sendiri harganya lumayan mahal.

  5. Hasil Cetak Rapi dan Halus

    Memang jika dibandingkan dengan produk lainnya, kelebihan Epson adalah hasil cetak warnanya yang lebih halus. Untuk keperluan pencetakan warna pada dokumen, printer Epson L120 ini dapat dikatakan sudah cukup memuaskan.

  6. Lebih Hemat Kertas dan Tinta

    Epson mengklaim bahwa printer Epson L120 ini sangat efisien dalam penggunaan tinta. Satu kali pengisian tinta atau 1 botol isi ulang tinta hitam dapat digunakan untuk mencetak hingga 4.500 lembar kertas, dan tinta warna lainnya (C,M,Y) dapat digunakan untuk mencetak masing-masing hingga 7.500 lembar kertas.

    Jika dihitung-hitung, dalam sekali cetak full warna pada dokumen, sobat hanya akan mengeluarkan 35 rupiah saja.

  7. Kecepatan Cetak Cukup Tinggi

    Printer Epson L120 ini memiliki kecepatan cetak sekitar 8,5 IPM untuk mencetak dokumen warna hitam atau grayscale dan sekitar 4,5 IPM untuk mencetak dokumen warna.

Layout dan Bagian-bagian Printer Epson L120

a. Penyangga Kertas
b. Tangki tinta
c. Panel/Tombol
d. Pengatur tepi kertas
e. Pemuat Kertas
a. Cover depan
b. Tangki tinta
c. Print Head
a. Port USB
b. Socket arus listrik

Tombol Panel Printer Epson L120

Persiapan Penggunaan Printer Epson L120

Sebelum sobat memasang dan menggunakan Printer Epson L120, pastikan hal-hal berikut.

  1. Gunakan hanya kabel power/kabel listrik standar yang disertakan saat pembelian printer. Hindari menggunakan kabel lain agar printer lebih aman dan optimal serta untuk meminimalisir terjadinya kebakaran atau korsleting listrik.
  2. Tempatkan printer agar cukup dengan stop kontak listrik.
  3. Printer disimpan dalam bidang datar dan stabil (tidak goyang)
  4. Hindari penempatan printer di luar ruangan (tempat terik), banyak debu, lembab/berair, lingkungan yang panas, atau banyak getaran dari alat-alat lain.
  5. Hindari memegang printer dengan tangan yang licin.

Cara Menginstall Printer Epson L120

Cara menginstall printer ini bisa sobat lakukan ke laptop maupun komputer yang menggunakan Sistem Operasi Windows 7, Windows 8, ataupun Windows 10.

Untuk memulai instal printer, ikuti langkah berikut

  1. Siapkan Driver Epson L120
  2. Pada halaman ini biasanya akan otomatis terdeteksi sistem operasi yang digunakan. Jika menggunakan komputer atau laptop lain dengan spek yang berbeda, sobat bisa sesuaikan saja pada pilihan Operating System
  3. Klik Driver lalu klik Download
  4. Klik Accept
  5. Double klik file installer untuk mulai menginstall driver
  6. Setelah itu muncul pop up keterangan model printer, klik OK
  7. Pilih Bahasa yang akan digunakan pada pengaturan printer L120 lalu klik OK
  8. Pada Epson End User License Agreement pilih Agree lalu klik OK
  9. Muncul pop up yang akan melakukan deteksi printer otomatis
  10. Hubungkan printer dengan kabel USB ke laptop atau komputer, lalu nyalakan printer dengan menekan tombol Power
  11. Tunggu hingga proses deteksi selesai
  12. Jika muncul pesan Printer driver installation and port configuration were completed successfully, klik OK
  13. Printer Epson L120 sudah siap untuk digunakan

Cara Setting dan Mencetak di Printer Epson L120

Setelah melakukan persiapan pencetakan dan menginstall driver, sekarang printer sudah bisa digunakan untuk mencetak.

Cara Memuat Kertas yang Benar di Printer

Sebelum mulai mencetak, sobat harus memuat atau memasukkan kertas yang akan digunakan sebagai media cetaknya. Pemuatan kertas yang benar pada printer adalah dengan cara sebagai berikut

  • Siapkan kertas ukuran letter, A4, atau legal. Baca juga: Ukuran dan Spesifikasi Kertas A4
  • Pastikan kertas dalam keadaan rapi atau tidak kusut baik pada ujung kertas maupun seluruh bagian kertas.
  • Pastikan kertas tidak dalam bentuk menggulung baik secara vertikal maupun horizontal
  • Pastikan juga kertas tidak kotor, berdebu, atau basah.
  • Jenis kertas yang didukung adalah kertas dengan bobot antara 60-90 gr/m2
  • Untuk proses cetak kertas bolak-balik, maksimal kertas yang dapat dimuat adalah 15 lembar.
  • Tarik penyangga tambahan kertas agar posisi tetap lurus (tidak melengkung)
  • Geser pembatas tepi kertas ke kiri, lalu masukkan kertas
  • Geser kembali pembatas tepi kertas ke kanan untuk mengunci posisi kertas agar tetap lurus saat dimuat printer
  • Halaman muka kertas (yang terlihat) adalah bagian kertas yang akan dicetak, dan ujung kertas yang dimuat (dibawah) adalah bagian atas dari dokumen yang dicetak.

Cara Mencetak Dokumen

Untuk mencetak dokumen menggunakan printer Epson L120 caranya sangat mudah. Sobat hanya perlu membuka dokumen dengan aplikasi atau software yang mendukung lalu buka jendela dialog print dengan menekan Ctrl+P

Pada saat jendela dialog print muncul, pastikan sobat memilih Printer Epson L120 dan pilih ukuran kertas sesuai kebutuhan

Selanjutnya klik OK untuk mulai mencetak

Cara mencetak tersebut berlaku untuk semua program aplikasi seperti Microsoft Word, Microsoft Excel, Adobe reader (mencetak dokumen PDF), dan lain-lain. Baca juga: Cara  Mengecilkan Ukuran File PDF Gratis

Cara Mencetak Hitam-Putih (Grayscale Mode)

Selain mencetak dokumen dalam format berwarna, setiap printer memiliki fitur untuk mencetak dalam format grayscale. Jika mode grayscale ini dipilih ketika mencetak dokumen, maka cetakan dokumen akan tampak dalam bentuk hitam-putih saja.

Meskipun sebagian orang menganggap mode grayscale ini sudah gak zaman, tetapi suka atau tidak kita sewaktu-waktu akan menggunakan fitur ini, misal untuk mencetak foto KTP atau SIM, atau mencetak dokumen yang dirasa tidak memerlukan tinta warna jadi bisa menghemat 😁

  1. Siapkan dokumen untuk dicetak
  2. Buka dan buka jendela Cetak Dokumen atau bisa dengan menekan
    Ctrl+P
  3. Setelah terlihat, klik Printer Properties
  4. Pada pilihan warna, pilih Grayscale atau Skala Abu-abu
  5. Klik OK lalu klik Print

Cara Mencetak Dua Sisi (bolak-balik)

Mencetak dokumen Dua Sisi merupakan salah fitur yang dimiliki oleh Printer Epson L120 ini. Sekarang ini mencetak dokumen di kedua sisi (depan-belakang) memang sudah jarang dilakukan, akan tetapi tidak ada salahnya sobat untuk tahu bagaimana caranya agar dokumen bisa dicetak di kedua sisi.

Tetapi sebelum mencetak dua-sisi ini dilakukan, sobat dmiftah harus tahu bahwa fitur ini tidak tersedia untuk pengguna Mac OS, jadi hanya bisa digunakan di komputer atau laptop yang menggunakan Sistem Operasi Windows saja.

Fitur ini juga tidak bisa dilakukan jika sobat mencetak dokumen dari printer yang dijalankan dalam sebuah jaringan komputer atau shared printer. Baca juga: Cara Membuat Sharing Printer pada Windows 10.

  1. Buka dokumen untuk dicetak
  2. Klik Print atau tekan
    Ctrl+P
    lalu klik Printer Properties
  3. Ceklis pilihan 2-Sided Printing. Pada Setting, sobat bisa mengatur sisi mana yang akan ditambahkan jarak, kiri, atas, atau kanan.
  4. Klik OK untuk menyimpan pengaturan lalu klik Print untuk mulai mencetak
  5. Urutan yang pertama kali dicetak secara default adalah halaman ganjil. Jika sobat mencetak halaman 1-6, maka yang pertama dicetak adalah halaman 1,3, lalu halaman 5.
  6. Selanjutnya printer akan berhenti mencetak dan muncul jendela pemberitahuan untuk mengambil kertas.
  7. Ambil kertas yang telah di print satu sisi, lalu urutkan sesuai halaman.
  8. Balik kertas lalu masukan ke printer untuk dicetak halaman belakangnya.
  9. Pastikan posisi kertas yang dimasukkan benar. Sisi yang kosong berada di depan, dan bagian atas kertas berada di dalam (jungkir)
  10. Jika muncul jendela pemberitahuan, klik Resume atau lanjutkan.
  11. Jika tidak muncul, tekan tombol Resume pada printer
  12. Tunggu hingga semua dokumen berhasil di cetak.

Cara Mencetak dengan Fitur Multipage

Multipage Print merupakan cara untuk mencetak beberapa halaman sebuah dokumen digabungkan kedalam satu halaman sekaligus, atau sebaliknya. Dengan fitur ini, sobat dmiftah bisa mencetak 2 atau 4 dokumen kedalam satu kertas saja, dan ukuran atau skala halamannya akan diatur otomatis oleh Epson L120.

Untuk menggunakan fitur Multipage ini, pastikan sobat dmiftah memilih tipe cetak yang diinginkan.


  • Klik Print atau tekan
    Ctrl+P
    lalu klik Printer Properties
  • Pada Multi-Page, pilih sesuai dengan kriteria yang diinginkan.
Keterangan
OffFitur Multipage nonaktif
2-UpMembuat 2 halaman dicetak kedalam 1 lembar kertas
4-upMembuat 2 halaman dicetak kedalam 1 lembar kertas
2x1 PosterMencetak 1 halaman dokumen kedalam 2 lembar kertas
2x2 PosterMencetak 1 halaman dokumen kedalam 4 lembar kertas (2 kertas diatas, 2 kertas dibawah)
3x3 PosterMencetak 1 halaman dokumen kedalam 9 lembar kertas (3 kertas kesamping dan 3 kertas kebawah)
4x4 PosterMencetak 1 halaman dokumen kedalam 9 lembar kertas (4 kertas kesamping dan 4 kertas kebawah
Bagaimana jika jumlah halaman ganjil?
Kertas terkahir yang dicetak akan berisi halaman dalam jumlah ganjil, misalkan berisi 1 atau 3 halaman tetapi tetap dalam skala kecil.
Sobat dmiftah juga bisa mengkombinasikan multi-page print ini dengan 2-side print, untuk lebih irit kertas 😋

Kode Tinta Epson L120

  • Black (Hitam) : T4461
  • Cyan (Biru) : T4462
  • Magenta (Merah) : T4463
  • Yellow (Kuning) : T4464

Cara Mengisi Tinta Printer Epson L120

  1. Matikan daya Printer dengan menekan tombol Power
  2. Siapkan tinta sesuai dengan kode tinta diatas
  3. Buka tinta dari dus dan kemasan plastik
  4. Putar ujung penutup botol dan simpan (jangan dulu dibuang)
  5. Putar leher botol lalu buka segel penutup tinta
  6. Pasang kembali penutup botol dan tinta siap digunakan
  7. Buka karet penutup tangki tinta dengan hati-hati.
  8. Masukkan tinta dengan menuangkan langsung botol, lalu isi tangki tinta sesuai batas atas
  9. Jika sudah tutup kembali tangki tinta dengan karet
  10. Nyalakan printer
  11. Dalam prose pengisian tinta, biasanya akan terlihat led atau lampu Power dan Resume berkedip bergantian.
  12. Proses pengisian tinta biasanya sekitar 7-10 menit. Tunggu hingga proses selesai.

Jika setelah 10 menit printer masih berkedip-kedip dan tinta tidak keluar, lakukan pembersihan Head dari menu Printer Properties

Masih tidak bisa juga? Waah..bandel berarti ya 😃

Lakukan Power Ink Flushing dari menu Printer Properties diatas.

Demikian tips tentang Cara Install Printer Epson L120 pada Laptop Tanpa CD, Cara Mengisi Tinta, dan tips lainnya. Kunjungi selalu dmiftah.com untuk update info, tips, dan ulasan terbaru lainnya.

Let's share this article with your friends!

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url
Keep scrolling to see content
close